Site Loader

(Dra. Hj. Minarsih, M.Pd)

Proses piloting akreditasi Provinsi Jawa Tengah dengan menggunakan instrumen IASP 2020 sudah memasuki tahapan pengisian DIA. Sesuai edaran dari BAN Provinsi Jawa Tengah proses tersebut akan dimulai bulan November 2020. Persiapan demi persiapan mesti sudah mulai. Genderang perang telah ditabuh. Semua yang terlibat di madrasah mulai menyiapkan segala sesuatunya menyongsong pelaksanaan akreditasi 2020. Begitu juga yang dilakukan MTs dan MA Tholabuddin Masin Kec. Warungasem Kab. Batang.

Sabtu 17 November 2020 MTs dan MA Tholabuddin Masin menyelenggarakan workshop bedah IASP 2020 yang diikuti oleh Kepala Madrasah, guru, tendik, pengurus yayasan, dan komite madrasah. Sebagai narasumber kegiatan adalah Dra. Hj. Minarsih, M.Pd Pengawas Madrasah Kabupaten Batang.

Minarsih mengatakan bahwa berdasarkan  UU Sisdiknas No. 20 tahun 2003 BAB XVI bagian kedua Pasal 60 (1), Akreditasi dilakukan untuk menentukan kelayakan program dan satuan pendidikan pada jalur pendidikan formal dan nonformal pada setiap jenjang dan jenis pendidikan. Telah terjadi perubahan paradigma akreditasi di tahun 2020 ini. Paradigma baru tersebut mengubah system akreditasi dengan menggunakan Instrumen Akreditasi Satuan Pendidikan (IASP) 2020. Disebutkan proses penilaian pada system akreditasi 2020 dengan menggunakan skema 15% melalui Indicator Compliant Relatif (ICR) dan 85% melalui penggalian data pada komponen  mutu lulusan, proses pembelajaran, mutu guru dan manajemen madrasah. Selanjutnya Minarsih juga menjelaskan bahwa proses akreditasi 2020 lebih difokuskan pada performan 4 komponen tersebut. Besar harapan dengan pelaksanaan akreditasi 2020 potret madrasah dari sisi kinerja akan lebih utuh. Sehingga peningkatan kualitas dan layanan mutu akan semakin dinamis.

Pada sesi akhir Minarsih menyampaikan trik sukses akreditasi 2020 antara lain kuasai dan pahami indikator dan definisi instrument, berusaha memenuhi capaian kinerja level 4 atau 3, lengkapi dokumen yang sesuai, cocokkan antara dokumen, observasi dan responden saat diwawancara dengan instrumen. Saat pelaksanaan tunjukkan aktivitas, prestasi madrasah dan performan terbaik warga madrasah. Sambut asesor dengan santun, jujur, tenang, merasa senang, dan tidak panik. Serta tidak kalah pentingnya adalah doa sebagai usaha batin agar pelaksanaan akreditasi 2020 diberi kelancaran, dan kesuksesan. (editor-Sekretaris Pokjawas)

Bagikan Kepada Teman

Post Author: Humas Pokjawasmad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Top Download